Daftar Isi
Setumpuk kerjaan sebagai ibu rumah tangga yang tidak pernah ada hentinya, membuat saya menomor satukan urusan keluarga dan menomor duakan kepentingan pribadi. Usia yang tak lagi muda ini, membuat saya terkadang merasa tidak percaya diri untuk merawat tubuh dengan baik. Tidak seperti di masa gadis dahulu yang begitu rajin merawat kulit karena lingkungan yang menuntut untuk tetap selalu cantik dan prima.
Padahal melakukan perawatan tubuh setelah menikah itu penting, sama pentingnya saat saya merawat anak untuk tumbuh kembangnya. Hanya saja untuk ibu rumah tangga seperti saya kalau menggunakan produk tersebut harus benar-benar terpakai dengan baik bahkan sampai habis isinya. Jadinya sayang kalau memang produk tersebut hanya dipakai sebentar saja tidak dengan sebagaimana mestinya bahkan lewat masa kadaluarsanya, kan jadi sayang terbuang.
Produk untuk merawat diri secara istilah kecantikan adalah skincare, alias perawatan kulit yang meliputi facial care alias perawatan kulit wajah, body care alias perawatan kulit tubuh, juga hair care alias perawatan rambut. Kesemua rangkaian perawatan itu penting buat kita para wanita agar kulit tetap sehat, lembut, kenyal, menambah kepercayaan diri juga terlihat cantik dihadapan suami. Selain itu dilansir dari laman klikdokter.com, akan manfaat perawatan kulit dari segi kesehatan di antaranya adalah kulit dapat membuang racun atau zat yang tidak diperlukan tubuh melalui fungsi eksresi kelenjar keringat, kulit memberikan perlindungan yang baik dari sinar ultraviolet serta bahan kimia yang berbahaya, kulit dapat membantu pembentukan vitamin D, yang dibutuhkan untuk pencerjaan tubuh, dan masih banyak lagi manfaat lainnya.
Setelah sekian kali mencari produk yang tepat untuk perawatan kulit khususnya body care di media sosial, mata saya pun akhirnya tertuju pada postingan produk body care yang sedang viral karena ramai diperbincangkan oleh para netizen khususnya ibu-ibu. Mereka asyik sekali membahas produk viral tersebut mulai dari kemasannya, varian produknya, wanginya yang harum semerbak, sampai hasilnya yang sungguh memuaskan. Masa sih sekeren itu? Setelah mencari tau, akhirnya saya mendapatkan informasi tentang produk viral tersebut.
Kepo dengan Produk Viral Scarlett Whitening
Ya, produk milik artis terkenal Felicya Angelista ini adalah Scarlett Whitening yang namanya begitu viral di kalangan Beauty enthusiast. Bagaimana tidak, produk Scarlett Whitening ini mempunyai 3 lini skincare yang cukup menonjol yaitu facial care series, body care dan hair series. Khusus body care series terdiri dari body scrub, body shower dan body lotion.
Ada beberapa hal yang membuat mengapa saya ingin mencobanya, yaitu klaim produknya yang dapat mencerahkan, melembapkan dan menghaluskan kulit. Juga tentang kehalalan produknya karena sudah ada label halal MUI, produk ini tidak melibatkan hewan dalam kandungan produknya atau istilahnya Cruelty free / non tested on animal, dan sudah ada izin BPOMnya. Nah, ini..sudah pasti tambah kepo dong ya karena produk yang aman itu sudah pasti ada izin yang jelas dari BPOM berupa nomor register produknya untuk menandakan bahwa produk tersebut tidak mengandung bahan-bahan yang berbahaya bagi tubuh kita.
Hal lain yang membuat saya yakin untuk memesannya, ialah karena produknya dijual secara official di beberapa tempat, baik secara online maupun offline. Ini berarti produk ini aman dari pemalsuan, asal kita membelinya di tangan yang tepat. Saya pun memesannya di akhir bulan Desember lalu melalui marketplace langganan tempat Scarlett Whitening secara official dijual.
Rangkaian produk Scarlett Whitening body care series ini adalah body scrub Romansa, body shower Pomegrante, dan body lotion Freshy. Ketiganya memiliki aroma parfum yang berbeda, tapi bila di”blend” membuat wangi yang semerbak dan awet. Perpaduan ketiganya membuat Me-Time saya terasa menyenangkan dan komplit, ini karena aroma yang lembut dari rangkaian produk ini secara alami membuat kita para pemakainya otomatis merasa ceria dan bahagia, termasuk dengan hasil yang didapat ketika saya rajin menggunakannya selama 3 minggu ini.
Berikut adalah penjelasan rangkaian body care telah saya pakai ini :
3 Rangkaian Perawatan Tubuh Scarlett Whitening Body Care Series
1. Scarlett Whitening Romansa Body Scrub
Ada 2 jenis Body Scrub yang dikeluarkan Scarlett Whitening ini, yaitu Romansa dan Pomegrante. Kebetulan saya memilih varian Romansa yang kotaknya bermotif bunga warna pink, sedangkan varian Pomegrante bermotif buah delima warna ungu.
Mengandung GLUTATHIONE dan Vitamin E yang fungsinya untuk mencerahkan, melembabkan, dan menutrisi kulit tubuh dari luar. Tekstur Body Scrub Romansa berwarna putih susu dengan bentuk buliran scrubnya halus dan tidak terasa sakit saat diaplikasikan ke kulit tubuh. Aroma wangi yang lembut seperti bedak bayi langsung menyeruak saat produk dibuka. Pada Rangkaian perawatan tubuh ini, body scrub adalah yang pertama kali dipakai, baru kemudian body shower dan terakhir body lotion.
Kemasan
Wadah bulat putih dengan motif bunga warna pink lembut warna favorit saya. Ketika produknya sampai, wadah body scrub ini tidak tumpah sama sekali, ini karena di dalam wadah dilapisi oleh aluminium foil yang bertuliskan Scarlett. Kemudian ada barcode dan stiker hologram bertuliskan Scarlett menandakan produk ini adalah barang yang asli. Tidak lupa bertuliskan tanggal dibuat dan masa kadaluarsanya sebagai penanda produk mempunyai masa pakai yang jelas. Yang buat Istimewa kemasannya reuseable alias bisa digunakan kembali untuk pemakaian selanjutnya atau wadah tempat menyimpan pernak-pernik.
Cara Pakai
Ambil segenggam body scrub, lalu usap ke seluruh tubuh. Ke telapak tangan, lengan, sekeliling leher, badan, punggung, paha, dan kaki. Lalu gosokkan secara merata ke seluruh tubuh. Pada awal penggunaan bila jarang menggunakan body scrub maka secara wajar seluruh daki pun terangkat karena buliran scrub yang halus tersebut mengangkat sel kulit mati dan kotoran yang ada di seluruh tubuh. Biarkan scrub secara meresap ke dalam kulit selama 2-3 menit. Lalu bilas ke seluruh tubuh seperti mandi biasanya. Hasil dari scrubbing langsung terlihat jelas yaitu kulit jadi cerah perlahan, terasa lembut dan licin. Cukup dengan menggunakannya 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang bagu, lalu lanjutkan dengan pemakaian Scarlett Whitening body shower setiap kali mandi dengan scrub.
2. Scarlett Whitening Pomegrante Brightening Shower Scrub
Ada 3 jenis Body Shower yang dikeluarkan oleh Scarlett Whitening, yaitu Pomegrante yang berwarna pink fuchsia, Mango berwarna kuning dan Cucumber berwarna biru. Sama seperti body scrub yang mengandung GLUTATHIONE dan Vitamin E yang dapat mencerahkan dan melembapkan kulit. Hanya saja teksturnya tidak sama, Shower scrub yang mempunyai aroma buah delima ini berupa cairan kental bening berwarna pink dengan butiran beads scrub berwarna merah dan biru yang dapat memaksimalkan saat membersihkan tubuh.
Kemasan
Saat orderan saya sampai Desember lalu, botol Shower scrub ini dibungkus rapat dengan buble wrap, jadinya botol tidak mudah rusak dan tidak tumpah. Bentuk kemasan plastiknya yang kokoh dan yang travelling size membuat saya mudah membawanya kemana-mana, karena tutup botolnya pun flip-top. Tak lupa juga ada barcode dan stiker hologram di samping botolnya, berarti produk merupakan barang asli.
Cara Pakai
Tidak perlu terlalu banyak menuangkannya karena sedikit saja buliran scrub yang ada di Shower scrub bila terkena air dan digosokkan akan langsung berbusa. Kesan pertama akan terasa licin setelah dibilas, maka dapat dibilas hingga 2 kali, ini karena produknya juga melembapkan kulit dan membuat kulit jadi lembut seketika. Aroma wanginya lembut tidak menusuk hidung, cocok buat pemakaian sehari-hari.
3. Scarlett Whitening Freshy Fragrance Brightening Body Lotion
Ada 4 jenis Body Lotion yang dikeluarkan oleh Scarlett Whitening, yaitu Charming yang labelnya berwarna ungu dan krimnya berwarna pink, Romansa yang labelnya berwarna pink dan krimnya berwarna putih susu, Fantasia yang label dan krimnya berwarna hijau, dan yang terbaru freshy yang labelnya berwarna kuning dan krimnya berwarna krem . Body lotion freshy yang saya pakai ini memiliki wangi yang terinspirasi dari Jo Malone English Pear & Freesia eau de cologne. Sama halnya seperti body scrub dan shower scrub, body lotionnya juga mengandung GLUTATHIONE dan Vitamin E yang dapat mencerahkan, menghaluskan, melembapkan dan menutrisi kulit dari luar.
Kemasan
Sama seperti kemasan botol Shower scrub, botol Body lotion mudah untuk dibawa kemana-mana, karena bentuk kemasan plastiknya kokoh dan ideal untuk travelling size. Terus pump botol Body lotionnya safety karena ada fitur pengunci lock-unlock yang dapat diputar dari kiri ke kanan agar pas di dalam tas tidak mudah terpencet dan tumpah, benar-benar aman kan 🙂
Cara Pakai
Tuang 2-3 tetes Body lotion ke seluruh badan, leher, tangan dan kaki. Ulangi bila perlu sampai kamu dapat keharuman yang diinginkan. Tidak perlu kawatir Body lotionnya akan lengket, karena teksturnya mudah meresap sampai ke kulit dalam hitungan detik. Pakai Body lotionnya setelah mandi pagi, mandi sore dan saat ingin tidur agar kamu mendapatkan kulit cerah yang diinginkan.
Kesimpulan
Hasil dari pemakaian rangkaian Scarlett Whitening body series selama 3 minggu ini menunjukkan perubahan pada kulit saya baik dari penggunaan Body scrub, Shower scrub dan Body lotionnya secara teratur. Kulit saya yang mempunyai tone sawo matang tadinya terlihat kusam dan kering, sekarang jadi terlihat lebih cerah, lembap dan halus setelah penggunaan secara rutin dilakukan. Ini berarti klaim yang sering dibicarakan tentang produk Scarlett Whitening memang terbukti. Sebagai ibu rumah tangga saya bahagia sekali bisa merasakan produk perawatan tubuh yang memang terbukti dapat merawat kulit dengan baik dan meningkatkan hormon dopamin saya sehingga mood dan energi kembali segar 🙂
Harga produk Scarlett Whitening ini adalah Rp 75.000 persatuannya. Harga segitu termasuk worth it, karena isinya yang banyak dan tidak cepat habis. Atau kalau mau hemat kamu bisa beli harga paket hemat yang berisi 5 produk dengan harga Rp 300.000, dapat box exclusive dan free gift juga. 5 produk tersebut bisa kamu pilih sesuai yang kamu mau, mulai dari body care series, facial care atau hair care series. Produk Scarlett Whitening bisa dipesan melalui Instagram atau Shopee Officialnya (https://shopee.co.id/scarlettofficialshop).
Jangan khawatir produk akan rusak dalam pengiriman karena dibungkus dengan baik menggunakanan bubble wrap yang tebal pada produknya, kotak kardusnya pun menggunakan bahan ramah lingkungan dan bisa digunakan kembali (reusable). Repurchase? kalau saya sih iya banget, karena kesemua produk body care ini memang memberikan hasil yang bagus buat kulit saya, kualitas produknya memang tidak perlu diragukan lagi deh ❤️
31 Comments. Leave new
Scarlett Whitening Body Care asyik banget mbak. Produknya aman dan bener-bener terjamin ya pengirimannya. Kebetulan pingin cari produk perawatan kulit yang cocok dan harganya pun sesuai dengan isi kantong. Kayaknya Scarlett Whitening rekomen banget deh ya 😀
Benar mba, rekomen banget buat yang ingin memiliki kulit cerah, lembut dan halus 🙂
Lengkap sekali ulasannya. Sayangnya ini produk untuk wanita ya. Melihat ulasannya, Produk ini memiliki kemasan yang kekinian dan simpel. Tujuan akhirnya di samping glowing adalah terlihat awet muda hehe..
Bisa untuk laki-laki juga koq mas vicky terutama yang body scrubnya agar sel-sel kulit mati rontok hehe
Shower scrub Scarlett sudah habis. Hu hu. Padahal suka banget pakainya. Harumnya bikin bersemangat.
Kalau body lotion dan body scrub masih banyak. Termasuk awet juga pemakaiannya.
Senang juga ada perubahan yang saya rasakan. Yah, bagi ibu rumah tangga produk body care demikian adalah idola ketika ada banyak ragam produk sebab Scarlett menawarkan nilai lebih. .
Selama ini hanya pakai sabun kesehatan sayanya nih.
Mau juga de sesekali diselingi shower scrub.
Katanya tubuh dan wajah sesekali harus kena scrub juga, biar angkat kulit mati, ye kan
Kelihatannya produk ini memang keren karena sudah ada testimoni dari pemakainya dilengkapi dengan fotonya ya..
Auto pengen perawatan. Dah bisalah nih ngumpulin duit buat peli paket perawatan. Saya pun sebenarnya mageran buat peduli dengan diri. Kalau misalnya stress gitu kan nggak terlalu nimbun rasa stressnya kalau ngelihat diri udah dirawat dengan baik.
wahs aya juga pakai scarlett ini mba, suka banget sama wanginya tahan lama dan bikin kulit halus dan lembut banget pastinya
Iya nih, akupun sudah pake dan emang beneran wanginya manjain banget-banget-banget. Auto langsung beli lagi kalo abis.
Penasaran dengan aroma pomegrantenya. Itu buah delima kan ya. Saya penyuka skin care yang serba pomegrante. Bagus untuk mengenyalkan kulit. Selamat me time ya, Mbak. Itu perlu banget memang untuk para perempuan. Refreshing yang gak hanya bagus buat kesehatan kulit, tapi juga kesehatan mental.
keliatan bgt gitu emang bikin cerah ya kak 😀 sering bgt nemuin ini di IG, tiktok, tapi belum tergerak hati, ternyata kalo bikin putih emang gercep sekali ya perubahannya. 300rb udh dpt 5 produk terjangkau dong ya 🥰 jadi kepo hehe
Haha awak pun blom tergerak hati buat beli.
Padahal warna ungunya menarik hati.
Masih betah pake sabunnya,tapi gak cocok sama hand bodynya.
Sabunnya bisa di pake sekeluarga. Wanginya seger.
Scrub untuk memanjakan kulit ya..apalagi setelah beraktivitas seharian tentu membuat nyaman..🙂
Awak seneng sama Scarlett whitening ini kak karena udah pernah di check sama dokter Richard di lab, semua produk Scarlett whitening ini aman beneran. Gak ada satu pun bahan yang berbahaya. Apalagi beneran ada glutathione nya kak. Beneran bikin putih.
Tosss kita Id… kakak juga nyobain ketiga ini… body scrubnya, shower gel yang blink-blink, dan yang paling kk suka, body lotion Freshly aduhmak wanginya gak tahann.. lembap dan mencerahkan pula. Repurchase!
Waduh semakin kepingin nih nyobain Scarlett juga. Baca semua testimoni hasilnya positif ya kak. Yang paling penting dari kesemuanya adalah aman BPOM ya kak id.
Akupun pakai ketiga produk ini mbak id, beneran deh semuanya enak banget, aku pake berdua sama pak suami, auto repurchase kalau ini mah
Kalau sudah ada sertifikat aman dari BPOM, lega udah. Sekarang kan banyak kosmetik yang rame banget dipromosikan tapi belum tentu ada sertifikat aman dari BPOM
Banyak sekali teman teman yang sudah menggunakan Scarlett ini. Saya juga jadi kepo mau cobain juga biar bisa merasakan hasilnya. Itu lihat hasilnya di kulit, jelas banget perbedaannya ya
Saking banyaknya yang ngasih review positif tentang produk dari Scarlett Whitening kan jadi bikin penasaran. Memang deh, walaupun IRT waktunya banyak dihabiskan di rumah tapi merawat diri ya tetap penting.
kecintan aku banget ini mbak, mulai dari body scrub, shower scrub, dan body lotionnya. wanginya tahan lama bangeeeet, kulit juga terasa lembap dan lebih ternutrisi 😀
nggak tahu deh udah berapa kali repurchas scralett whitening body care
Semua bilang Scarrlet series bagus, kamu juga mom.. Aku jadi pengin cobain nih hihihi.. Apalagi sudah ada ijin BPOMnya yah.. pakainya jadi tenang.
Saya juga gunakan rangkaian produk Scarlet kak..emang produk skincare nya lembut harum dan meresap di kulit keren deh
Produk kecantikan yang tengah hits nih. Tidak hanya digunakan oleh wanita tapi para pria juga ada yang menggunakannya. Soal menjaga kulit itu sangat perlu
Perawatan tubuh dengan Scarlett whittening asyik juga nih. Kulit jadi cerah dan gak kusam lagi.
Aku udah nyobain semua produk body care dan face care Scarlett. Banyak juga temanku yg pakai. Memang pendatang baru, tapi sudah cukup populer di kalangan selebgram. Layak dicoba karena harganya juga relatif terjangkau, sama rata seluruh produk.
scarlett ini memang wangi banget aku suka, apalagi kalau pakainya pas mau mandi sebelum tidur, duh pas mau tidur bisa cium-cium wanginya dan bikin tenang gitu aromanya
Aku juga pakai Scarlet Whitening body care lo mbak. Paling suka sama body scrub dan body wash yang warna ungu, wanginya enak banget. Dan bikin nagih, jadi pengen mandi terus, hehe.
Produk dari scarlet emang nggak pernah mengecewakan selama ini, pantes aja scarlet semakin banyak pemakainya