Daftar Isi
Para pecinta keju atau cheese lovers pasti ingin merasakan berbagai makanan bahan keju. Semakin banyak dan terasa kejunya, maka semakin nikmat. Nah, kali ini ada beberapa rekomendasi makanan dengan citarasa keju yang kuat. Apa saja? Yuk, simak daftar rekomendasinya berikut ini!
7 Rekomendasi Makanan Bahan Keju Wajib Dicoba
Cheesy Galore Pizza Hut
Rekomendasi pertama adalah Cheesy Galore Pizza Hut yang menawarkan sensasi rasa gurih dan juga creamy. Bagaimana tidak? Lumernya pizza ini disebabkan oleh isiannya yang penuh dengan keju. Mulai dari keju mozarella, string cheese, dan cream cheese mayo. Meskipun penuh dengan keju, kamu tidak perlu khawatir akan terasa eneg atau asin karena pizza dibuat dengan citarasa keju yang pas dan tidak over.
Supaya semakin lezat, kamu juga bisa memilih variasi pinggiran untuk menu Cheesy Galore. Mulai dari original crust, stuffed crust, sausage crust, hingga cheesy bites. Pilihan cheesy bites bisa dicoba jika ingin merasakan sensasi makan pizza yang memang kaya dengan isian keju dari topping hingga pinggirannya.
Untuk ukurannya sendiri tersedia dalam 2 (dua) pilihan, yaitu regular dan juga jumbo. Pemesanan pizza bisa kamu lakukan lewat website maupun aplikasi Pizza Hut Indonesia. Ada banyak penawaran dan promo menarik setiap harinya, sehingga bisa membuat beli pizza bisa lebih hemat!
Cheese Stick
Selanjutnya adalah cheese stick yang terbuat dari kulit lumpia dan keju cheddar. Untuk menambah rasa manis, biasanya ditambah susu kental manis sebagai toppingnya. Kulit lumpia diisi dengan potongan keju cheddar dan tambahan susu kental manis kemudian digulung. Setelah itu goreng hingga kecoklatan. Sangat mudah bukan cara buatnya?
Pisang Goreng Keju
Kalau pisang goreng coklat mungkin sudah biasa. Kalau pisang goreng keju? Sepertinya variasi menu ini wajib kamu coba. Cara penyajiannya pun sangat mudah sekali. Tinggal menaburi pisang goreng dengan parutan keju di atasnya. Kamu bisa menambahkan susu kental manis jika ingin menambah rasa manis.
Bakpia Keju
Jika biasanya bakpia berisi kacang hijau atau coklat, maka kini kamu bisa mencicipi bakpia dengan isian keju. Paduan gurihnya bakpia dan isian keju membuat variasi bakpia ini sangat laris diburu oleh para cheese lovers. Cara membuat isian bakpia keju cukup dengan mencampur tepung terigu, keju cheddar, susu, dan margarin. Mudah kan?
Risoles Keju
Varian ini memang sekilas mirip dengan risoles mayonaise. Namun, jelas berbeda rasa dan teksturnya. Cara membuat risoles keju sama dengan resep risoles biasanya. Hanya pada bagian isi yang berbeda. Jika isian risoles biasanya sayur atau mayonaise, maka di makanan bahan keju ini menggunakan potongan keju sebagai isinya. Kamu bisa memakai keju cheddar atau mozarella untuk isian risoles.
Donat Goreng Keju
Donat goreng keju bisa menjadi salah satu pilihan jika bosan dengan donat rasa manis. Kamu bisa menggunakan keju sebagai isian, topping, atau bahkan keduanya. Jika memilih untuk mengisi donat dengan keju dan memakai topping keju juga, baiknya menggunakan dua keju yang berbeda agar rasanya tidak monoton dan lebih kaya. Contoh, sebagai isian kamu bisa memakai keju quick melt, sementara untuk toppingnya kamu bisa memakai keju cheddar.
Bola Makaroni Keju
Makanan ini sangat cocok untuk anak-anak karena bisa dimakan bersama nasi sebagai lauk atau sebagai camilan. Agar lebih menarik dan variatif, kamu pun bisa menambahkan sayuran maupun daging di dalamnya.
Nah, itulah rekomendasi 7 makanan bahan keju yang bisa kamu coba. Semuanya menawarkan rasa keju yang kuat dan juga sangat gurih. Cocok disantap bagi pecinta keju sejati. Selamat mencoba ya!
Sumber:
https://www.pizzahut.co.id/digital-menu/phd
https://www.kompas.com/food/read/2021/09/09/220600575/15-kreasi-camilan-serba-keju-enak-dan-mudah-dibuat?page=all
3 Comments. Leave new
Pizzanya sungguh menggoda. Besok mau coba delivery ah. Ahaha. Saya penyuka makanan mengandung keju soalnya. Donat goreng keju saya kayaknya belum pernah makan. Kalau donat bertabur keju sih udah. Risoles keju juga udah pernah. Bakso yang isinya keju juga enak banget lho. Bahkan indomie pun kadang saya kasih parutan keju. Wkwkw.
Pisang goreng keju adalah salah satu cemilan favorit orang serumah. Apalagi ditambahin meses coklat hhmmm
risoles keju wenakkk, aku suka
apalagi kalau kejunya lumer gitu, sekarang sepertinya memang lagi trend makanan yang ada keju mozarela yang lumer lumer gitu ya, emang enakk